Like

Minggu, 02 Juni 2013

Anggur Baru


Teman, anggur baru yang belum mengembang (fermentasi) akan disimpan di kantung kulit baru yang masih bisa membesar apabila anggur tersebut mengembang menjadi anggur tua. Setelah beberapa waktu dan sudah menjadi anggur tua maka kantung bisa dibuka dan dinikmati. Kulit kantung anggur tua akan mengeras dan tidak bisa mengembang lagi untuk menampung gas akibat fermentasi anggur baru lainnya. Kalau dipaksakan juga, kantung tua itu akan jebol dan akhirnya anggur yang sudah menjadi baik kualitasnya justru tumpah. Kantung sobek, anggur tua juga tumpah.

Demikian juga kita, sebagai pengikut Kristus harus siap sedia untuk diperbaharui senantiasa sehingga kita sungguh2 layak menjadi sarana pewartaan anggur baru atau kabar gembira itu sendiri . Kalau kita tidak mau diubahkan, tetap keras dan kaku pada prinsip dan sikap maka hilanglah anggur yang baik. Karena kantungnya sobek. Selain itu sebagai pengikut Kristus pun dipersatukan dgn peranan Kristus sebagai imam. Imam bertugas sebagai perantara antara umat manusia. (Ibrani 5:1) sebagai contoh didalam doa. Kita dapat bersyukur pada Tuhan mewakili keluarga kita atas berkatNya yang melimpah. Sebaliknya di kehidupan sehari2 kita dapat menjadi alat Tuhan dengan menjadi orang yang memperjuangkan kebenaran, cinta dan kedamaian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar